Umumnya para pemilik rekening baru sering kali kebingungan untuk mengetahui cara melihat nomor rekening BCA mereka. Padahal, cara melihat nomor rekening tentu dapat dilakukan dengan mudah dan juga cepat.
Salah satu cara cepat yang bisa dilakukan adalah dengan mengecek bagian depan buku tabungan. Akan tetapi, banyak orang menganggap cara ini kurang efisien untuk dilakukan sebab kebanyakan orang tidak membawa buku tabungan mereka ketika bepergian. Maka dari itu, mari pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi menarik tentang cara melihat nomor rekening BCA dengan mudah hanya untuk Anda.
Pengertian Nomor Rekening dan Fungsinya
Nomor rekening merupakan nomor khusus yang nantinya akan digunakan para proses transaksi perbankan. Sederhananya, nomor ini adalah data yang akan menjadi penghubung antara nasabah dengan bank selaku penyedia layanan keuangan.
Nasabah bank tentu akan memiliki nomor rekening yang berbeda dari nasabah lain. Karena sifatnya pribadi, pihak bank biasanya tidak akan menginformasikan data dan menyebarluaskan nomor rekening milik nasabah mereka.
Dari sudut pandang nasabah sendiri, nomor rekening adalah sebuah data penting untuk bisa memudahkan mereka dalam melakukan transaksi setor tunai, transfer, hingga mengecek mutasi. Nomor rekening juga memiliki manfaat besar untuk membantu para nasabah dalam menerima uang, melakukan pembayaran, mengajukan pinjaman atau kredit, dan berbagai program perbankan lainnya.
Pengertian Nomor Rekening dan Fungsinya
Agar dapat memudahkan Anda dalam melakukan berbagai kegiatan perbankan, ada baiknya untuk menghafal nomor rekening BCA. Apalagi, nomor rekening dari BCA ini cenderung lebih mudah untuk diingat karena hanya terdiri dari 10 angka saja yang akan memudahkan nasabah dalam mengingat nomor rekeningnya masing-masing.
Meskipun demikian, jika Anda kesulitan untuk menghafalnya, tentu terdapat beberapa cara melihat nomor rekening BCA yang bisa dicoba di rumah. Simak berbagai caranya di bawah ini.
- Buku Tabungan
- Kartu Debit
- Mesin ATM
- Memasukkan kartu debit BCA yang dimiliki
- Masukkan nomor PIN
- Pilihlah menu Transaksi Lainnya
- Kemudian pilih menu Informasi
- Lalu pilih menu Mutasi Rekening
- Nantinya pada struk mutasi akan terdapat nomor rekening Anda.
- Aplikasi m-BCA
- Pertama-tama buka aplikasi m-BCA terlebih dahulu.
- Pilih menu m-BCA.
- Masukkan kode akses.
- Klik Login.
- Pilihlah menu m-Info.
- Klik Info Saldo.
- Kemudian masukkan PIN m-BCA. Informasi tentang nomor rekening dan saldo yang terdapat dalam tabungan Anda akan muncul pada layar ponsel.
Pada halaman depan buku tabungan terdapat beberapa informasi penting dari nasabah yang bersifat pribadi. Di bagian sampulnya, Anda akan menemukan informasi tentang nomor rekening BCA yang dimiliki.
Namun, jika Anda membuka tabungan pada Tahapan Xpresi BCA yang tak memiliki buku tabungan tentu harus menggunakan cara lain untuk melihat nomor rekening. Sebab jenis tabungan ini memang tidak menawarkan buku tabungan fisik bagi seluruh nasabahnya.
Nasabah tabungan Tahapan Xpresi BCA memang tidak akan diberi buku tabungan. Akan tetapi, pihak layanan customer service yang membantu proses pembukaan tabungan nantinya akan menuliskan nomor rekening pada bagian belakang kartu debit, sehingga akan memudahkan Anda untuk mengetahui nomor rekening ketika dibutuhkan. Tapi pastikan untuk segera mencatat nomor rekening yang dimiliki karena semakin lama tulisan pada kartu debit bisa memudar seiring berjalannya waktu.
Cara melihat nomor rekening BCA selanjutnya adalah menggunakan mesin ATM. Dalam hal ini Anda hanya perlu mendatangi ATM BCA terdekat kemudian ikuti langkah-langkah berikut:
Dengan menggunakan layanan mobile banking seperti m-BCA tentunya akan memungkinkan Anda melihat nomor rekening dengan cepat dan praktis. Hal ini dikarenakan aplikasi tersebut bisa dibuka di mana saja dan kapan saja sesuai keinginan. Namun sebelum menikmati layanan ini, Anda tentunya harus mendaftarkan nomor ponsel terlebih dahulu melalui mesin ATM atau kantor cabang terdekat.
Inilah beberapa cara untuk melihat nomor rekening dari aplikasi mobile banking BCA:
Cara ini tentunya sangat mudah dan cepat untuk dilakukan. Apalagi kini hampir semua nasabah BCA sudah memiliki aplikasi mobile banking untuk memudahkan transaksi mereka. Tak heran jika banyak orang lebih memilih mengecek nomor rekening mereka masing-masing menggunakan aplikasi ini.
Itulah informasi tentang cara melihat nomor rekening BCA yang perlu Anda ketahui. Aktifkan juga m-Banking BCA kamu untuk kemudahan dalam bertransaksi. Saat ini nasabah BCA memang sudah menyebar di berbagai kalangan masyarakat. Jika Anda berminat untuk menyediakan opsi pembayaran BCA pada bisnis yang sedang dijalankan, maka program Payment Gateway dari Duitku bisa menjadi pilihan terbaik. Payment Gateway Duitku sendiri diketahui sudah menjalin kerja sama dengan berbagai bank swasta dan pemerintah ternama di Indonesia.